Home » Uncategorized » Pengenalan Dunia Siber dan Literasinya untuk SMK

Pengenalan Dunia Siber dan Literasinya untuk SMK

Hadirnya internet ditengah masyarakat dunia khususnya Indonesia menjadikan aliran informasi mengalir sebagaimana layaknya aliran darah didalam tubuh manusia. Internet membuat manusia tidak mampu untuk terlepas dari arus komunikasi dan informasi dan menyebabkan terjadinya lompatan-lompatan besar dalam kehidupan. Hal-hal inilah yang menjadikan internet sebagai salah satu temuan yang memberikan pengaruh besar dalam pertukaran informasi di masyarakat. Semakin mudahnya masyarakat dalam melakukan akses informasi melalui internet, berbanding lurus dengan semakin meningkatnya dampak negative serta resiko yang terjadi di dalamnya. Resiko-resiko seperti Phising, Carding, Ransomware, Penipuan Online, Peretasan, Skimming, dan lain-lain dapat menimbulkan kerugian secara material dan non material bagi pengguna internet. Hal tersebut menyebabkan pentingnya pengembangan pengetahuan serta keahlian dalam melakukan pencegahan terjadinya kejahatan siber dengan cara memberikan pelatihan serta pembelajaran mengenai dunia keamanan siber dan keamanan sistem fisik digital. Kegiatan ini dimaksudkan untuk dapat meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan tentang bahaya kejahatan siber serta pengetahuan siswa/i SMK tentang keamanan siber.

Semakin mudahnya masyarakat dalam melakukan akses informasi melalui internet, berbanding lurus dengan semakin meningkatnya dampak negative serta resiko yang terjadi di dalamnya. Resiko-resiko seperti Phising, Carding, Ransomware, Penipuan Online, Peretasan, Skimming, dan lain-lain dapat menimbulkan kerugian secara material dan non material bagi pengguna internet. Hal tersebut menyebabkan pentingnya pengembangan pengetahuan serta keahlian dalam melakukan pencegahan terjadinya kejahatan siber dengan cara memberikan pelatihan serta pembelajaran mengenai dunia keamanan siber dan keamanan sistem fisik digital. Kegiatan ini dimaksudkan untuk dapat meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan tentang bahaya kejahatan siber serta pengetahuan siswa/i SMK tentang keamanan siber.

Pelatihan ini dilaksanakan secara online menggunakan aplikasi Zoom Meeting pada tanggal 24-25 Mei 2022 pukul 08.30 sampai dengan 12.00 WIB. Pelatihan pengenalan dunia keamanan siber dan keamanan sistem fisik digital (cyber physical system) ini bersifat terbatas hanya untuk undangan. Kami telah menyebarkan undangan ke 30 (Tiga Puluh) SMK. Dari 30 (Tiga Puluh) undangan kami mendapatkan 8 (delapan) SMK yang mengkonfirmasi hadir pada pelatihan. Berikut adalah SMK yang bersedia hadir dalam pelatihan:

a. SMK Muhammadiyah 2 Yogyakarta

b. SMK Negeri 4 Malang

c. SMK Piri 2 Yogyakarta

d. SMK Telkom Purwokerto

e. SMK TI Pembangunan Cimahi

f. SMK Negeri 2 Klaten

g. SMK Negeri 2 Yogyakarta

h. SMK Negeri 7 Semarang

Pendaftar Pelatihan pengenalan dunia keamanan siber dan keamanan sistem fisik digital (cyber physical system) ini berjumlah 181 pendaftar. Namun yang hadir mengikuti pelatihan berjumlah 92 (Sembilan puluh dua) peserta yang berasal dari 8 (Delapan) SMK tersebut diatas.